Minggu, 24 Januari 2016


Nickelodeon dikenal juga sebagai “Nick” adalah sebuah televise kabel Amerika yang diluncurkan pada 1979. Sebuah Divisi dari MTV Networks, channel pada Nickelodeon dasarnya ditujukan kepada anak anak usia 6 sampai 17 tahun.
Secara luas mendapat penghargaan sebagai jaringan televise Amerika secara eksklusif untuk anak-anak, saluran sebagian besar menempati tempat pertama diantara semua jaringan kabel dasar.

Unsur Desain Logo Nickelodeon
Logo asli Nickelodeon adalah silver pinball, setelah menggunakan beberapa bentuk lain, bentuknya digantikan dengan bentuk percikan yang terkenal, didesain oleh Tom Corey dan Scott Nash.

Bentuk dan warna dari logo Nickelodeon yang lama
Logo Nickelodeon yang lama, dibandingkan dengan logo perusahaan yang lain, lebih konservatif dan eksperimental. Mengingat bentuknya yang bulat, miring dan tipe logo yang bersahabat berbanding terbalik dari bentuk gumpalan berwarna orange. Lambang yang bermakna kepuasan akan tantangan terlihat lebih segar, belum konsisten dan langsung dikenali. Penggunaan warna orange menggambarkan keceriaan, kebahagiaan, kemudaan, aktivitas dan energi.

Desain ulang logo Nickelodeon
Mendesain ulang logo utama mereka, serta semua logo untuk masing-masing merek pada bulan Oktober 2009. Logo Nickelodeon yang baru mengandung kromatisitas warna orange muda yang sedirkit bersinar, dituliskan dengan huruf kecil, efek percikan digantikan dengan logo bergelembung yang tampak lebih bersahabat, eye- catching dan visual yang lebih khas dengan masih mengedepankan estetika yang lembut dan lucu.

Perubahan Logo Nickelodeon dari masa ke masa

1977 – 1979

Ini adalah logo asli untuk saluran saat diluncurkan pada 1 Desember 1977, pada saat debut aslinya, Nickelodeon bernama The Pinwheel Network. Kincir berasa disisi kiri teks.

1979 – 1980


Pada tahun 1979, The Pinwheel Network berganti nama menjadi Nickelodeon. Ini adalah logo pertama yang digunakan Nickelodeon.

1980 – 1981


1981 – 1987


Logo ini pertama kali diperkenalkan tahun 1981. Log ini dirancang oleh Lou Dorfsman dan terdiri dari huruf pelangi yang diatur dalam font Frankfuter.

1981 – 2009




Dari 8 Oktober 1984 sampai September 28, pada 2009 Nickelodeon menggunakan beberapa logo dengan tema umum. Yang paling terkenal adalam logo Nickelodeon yang ditambahkan dengan percikan.


2009 – Sekarang

Sebuah Logo baru dari Nickelodeon yang dirilis pada February 2009.







Cartoon Network (CN) adalah jaringan televise kabel Amerika terkemuka yang mengutamakan siaran animasi ntuk anak-anak dan remaja. Diluncurkan pada bulan Oktober 1992, satu tahun setelah Turner Broadcasting mengakuisisi studio animasi Hanna-Barbera Production Inc.

Unsur Desain, Sejarah dan Evolusi Logo Cartoon Network

Bentuk Logo Cartoon Network
Versi saat ini dari logo Cartoon Network diperkenalkan pada 14juni 2004. Terdiri dari dua kubus dengan inisial C dan N, dengan nama lengkap ditulis dibawahnya. Diciptakan oleh Animal Logic, sebuah perusahaan efek visual digital Australia.
Logo Cartoon Network sebelumnya diluncurkan pada tanggal 1 Oktober 1992. Ini terdiri dari 7 x 2 grid dengan warna hitam dan putih pada setiap bloknya.

Warna Logo Cartoon Network
Warna putih melambangkan psona dan keagungan jaringan, sementara warna hitam mencerminkan keberaniannya, keunggulan dan prestisi.

Perubahan Logo Cartoon Network dari masa ke masa

1991 ( Pre-Launch )



Sebelum Cartoon Network memulai siaran, mereka menggunakan logo ini dalam pemasaran mereka untuk operator kabel dan pengiklanan. Karakter yang mengisi bagian kosong pada logo tepatnya ditengah adalah karakter dari acara yang sedang dijalankan. Logo ini dirancang oleh J.J Sedelmaier Production.

1992 – 2004


Logo Cartoon Network yang digunakan pada peluncuran resmi saluran pada 1 Oktober 1992, menampilkan grid 7 x 2 dengan blok pola hitam dan putih.

2004 – 2010


Pada tanggal 14 Juni 2004, Cartoon Network meluncurkan tampilan baru dengan logo baru yang menggantikan logo yang telah digunakan sejak diluncurkan hamper 12 tahun lamanya. Logo baru terdiri dari 2 buah kubus dengan inisial daringan C dan N yang ditulis pada mereka, dengan nama lengkap dibawahnya.

2009 ( Prototype yang tidak digunakan )


2010 – Sekarang





Pada tanggal 29 Mei 2010 Cartoon Network menerapkan logo yang diperbarui dalam tampilan terbaru.

sumber :

http://www.famouslogos.us/nickelodeon-logo/
http://logos.wikia.com/wiki/Nickelodeon
http://famouslogos.net/cartoon-network-logo/
http://logos.wikia.com/wiki/Cartoon_Network

0 komentar:

Posting Komentar